Pasca Menjuarai MTQ Jawa Tengah, LPTQ Kota Semarang Kini Jadi Obyek Studi Tiru

Moh. Miftahul Arief
Rombongan studi tiru LPTQ kota Pekalongan dalam studi tiru di LPTQ kota Semarang. Foto: dok

SEMARANG. iNewsSemarang.id - Setelah sukses menorehkan prestasi sebagai juara umum pada Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Jawa Tengah 2022, Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Kota Semarang saat ini mendapatkan atensi dari berbagai pihak, termasuk dari LPTQ kota lain yang menjadikannya sebagai obyek studi tiru.  

Seperti pada Jumat (16/12/2022), LPTQ Kota Semarang yang sukses menjadi tuan rumah ajang MTQ Jawa Tengah 2022 tersebut didatangi oleh rombongan LPTQ Kota Pekalongan untuk melakukan studi tiru. 

Rombongan tersebut diterima langsung oleh Kabag Kesra Kota Semarang, didampingi kepala kantor Kemenag kota Semarang, beserta segenap pengurus LPTQ kota Semarang, di Ruang komisi A gedung Moch Ikhsan lantai 8 kompleks Balaikota Semarang. 

Perwakilan rombongan studi tiru LPTQ Kota Pekalongan, Mahbub Syauqi, menyatakan bahwa studi tiru yang dilakukannya dengan objek LPTQ Kota Semarang itu juga atas dorongan dari pemerintah daerah setempat.

“Studi tiru ini merupakan support pemkot Kota Pekalongan, agar dapat memotivasi diri, meningkatkan fungsi membangun karakter bangsa khususnya warga Kota Pekalongan melalui LPTQ,” jelas Mahbub Syauqi. 

Editor : Moh.Miftahul Arief

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network