Pemkab Kendal Kerahkan Alat Berat Perbaiki Tanggul Jebol Kali Waridin

Agus Riyadi
Bupati Kendal Dico M Ganinduto saat meninjau tanggul Kali Waridin yang diperbaiki.(ist)

KENDAL, iNewsSemarang.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal mengerahkan alat berat untuk memperbaiki jebolnya tanggul Kali Waridin yang berada di perbatasan Kecamatan Kaliwungu dengan Kecamatan Brangsong. Tanggul Kali Waridin ini sempat jebol sepanjang 45 meter pada Sabtu 31 Desember 2023 saat kapasitas air meningkat akibat intensitas curah hujan tinggi.

Diinformasikan, jebolnya tanggul Kali Waridin ini mengakibatkan ribuan rumah warga yang ada di Kecamatan Kaliwungu dan Brangsong terendam banjir.

Bupati Kendal Dico M Ganinduto menyampaikan, perbaikan tanggul segera dilakukan pihanya untuk mengantisipasi terjadinya bencana banjir datang kembali.

"Kita antisipasi seperti ini mengingat sampai beberapa hari ke depan cuaca ekstrim diprediksi masih terjadi di Kendal," kata Dico.

Ia mengungkapkan, bahwa kondisi banjir di wilayah Kabupaten Kendal cukup ekstrem di tahun ini, sehingga ada kecamatan-Kecamatan lain yang juga terdampak banjir. Adapun permasalahannya juga berbeda-beda, baik terkait drainase yang macet karena sampah maupun desimentasi sungai yang sudah tinggi.

"Permasalahan seperti ini perlu penanganan yang terintegrasi antara Pemerintah Pusat, Provinsi Jawa Tengah, dan Pemerintah Daerah Kabupaten Kendal. Contohnya seperti di Kecamatan Kendal, dengan adanya program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) di Kelurahan Bandengan dan Karangsari pada cuaca ekstrem wilayah tersebut kondisinya lebih baik dibanding tahun-tahun sebelumnya," bebernya.

Dia menilai dengan program Kotaku, saat ini di Kelurahan Bandengan dan Karangsari kondisinya sudah lebih baik dari pada tahun-tahun sebelumnya. Meskipun masih ada genangan di sejumlah titik, namun tidak setinggi tahun-tahun sebelumnya. 

*Adanya genangan-genangan air ini karena pompa air belum difungsikan. Saya juga sudah meminta untuk segera difungsikan, agar ke depan ada kontrol untuk airnya," ujarnya.

Sementara Kepala Desa Kebonadem, Bisri mengatakan, akibat jebolnya tanggul Kali Waridin menyebabkan banjir di tiga desa, yaitu Desa Kebonadem, Brangsong, dan Desa Kumpulrejo.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kendal, terutama kepada Bupati Kendal yang sangat responsif ketika saya melaporkan terjadi tanggul jebol, dan alhamdulillah hari ini langsung diperbaiki," ujarnya.

Bisri juga meminta kepada Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan Pemerintah Daerah Kabupaten Kendal, selain memperbaiki tanggul juga harus menormalisasi sungai, agar aliran air bisa mengalir sebagaimana mestinya.

 

Editor : Agus Riyadi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network