Di area dashboard, seluruh tombol pengaturan AC terdapat di bagian head unit bawah sehingga mudah sekali dijangkau pengguna. Pada kompartemen, Toyota menyematkannya tempat di samping transmisi. Cocok sekali untuk meletakkan benda-benda kecil.
Sementara bagian interior pada facelift tidak banyak berubah, hanya menambahkan beberapa fitur keselamatan dan elektrik saja. Untuk warna pada bagian interiornya, ada dua pilihan gabungan warna abu-abu dan beige serta aksen wood panel hitam yang sangat elegan.
Ditambah ukuran mobil yang terbilang begitu besar dan luas menambah nilai plus dari mobil ini. Lalu, apakah kamu tahu jika varian termewah dari mobil Alphard 2.400 cc dan 3.000 cc ini disematkan dua sunroof elektrik.
Untuk mendapatkan mobil Alphard bekas dengan kondisi mulus, terawat, dan sesuai budget yang dimiliki, dapat berkunjung ke website https://www.mobbi.id/cari-mobil atau unduh aplikasinya di App Store atau Play Store
Berikut adalah harga Toyota Alphard bekas berdasarkan tipe dan umur mobil:
1. Toyota Alphard G 2012 = Rp 358.000.000
2. Toyota Alphard 2.4 X A/T 2014 = Rp 370.000.000
3. Toyota Alphard G 2017 = Rp 752.000.000 - Rp 892.000.000
(Mg/Fitri Arifah)
Editor : Agus Riyadi
Artikel Terkait