Cukup Berbahaya, Ternyata Begini Dampak dari Fenomena Super New Moon

Andera Wiyakintra , Okezone
Dampak Fenomena Super New Moon Ternyata Cukup Berbahaya, Cek Faktanya!

SEMARANG, iNewsSemarang.id - Indonesia sudah mulai memasuki musim hujan dan biasanya akan berlangsung dari bulan Januari hingga bulan Maret. Karenanya, pihak BMKG menghimbau kepada masyarakat Indonesia untuk berhati-hati, karena mereka memprakirakan bahwa curah hujan berada di angka yang cukup tinggi.

Kondisi ini diakibatkan karena adanya fenomena Super New Moon (jarak terdekat bulan ke bumi) atau fase bulan baru. Fenomena ini juga berpotensi mengakibatkan peningkatan pasang air laut yang signifikan sehingga bisa berakibat banjir di berbagai wilayah terutama daerah pesisir Indonesia.

Dilansir dari Antara News, Gelombang setinggi 4-6 meter berpotensi di Laut Natuna Utara, Laut Jawa, perairan utara Jawa Timur, Laut Maluku, dan perairan Yos Sudarso.

Gelombang setinggi 1-2 meter berpotensi terjadi di beberapa wilayah Indonesia, seperti perairan Bengkulu, Samudra Hindia Barat Aceh-Kep. Mentawai, perairan utara Sabang, Teluk Lampung Bagian Selatan, Selat Sumba bagian selatan, Laut Sawu, dan Samudra Hindia Selatan NTT.

Pihak BMKG pun menghimbau kepada para masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati, terutama para nelayan, karena gelombang tinggi tersebut bisa membahayakan nyawa para nelayan yang sedang melaut. (MG/Ajeng) 

Editor : Agus Riyadi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network