Zulkifli Hasan Temui Prabowo Subianto Besok, Apa yang Dibahas?

Antara
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan. FOTO/DOK.MPI

JAKARTA, iNewsSemarang.id - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan dijadwalkan bakal bertemu Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Sabtu (8/4/2023).

Ketua DPP PAN, Saleh Partaonan Daulay telah mengkonfirmasi kebenaran informasi tentang agenda pertemuan kedua tokoh tersebut.

“Hari Sabtu, 8 April, besok,” kata Saleh, Jumat (7/4/2023).

Pertemuan tersebut berlangsung di kediaman Prabowo di Kertanegara, Jakarta Selatan. Zulhas akan ditemani pengurus DPP PAN dan anggota Fraksi PAN di DPR.

"Pukul 15.00 di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan," ujar Saleh.

Saleh mengatakan bahwa kunjungan itu dalam rangka silaturahmi politik guna membahas sejumlah isu kebangsaan.

Dia tak menampik pertemuan pimpinan PAN dengan pimpinan Partai Gerindra itu akan membahas kemungkinan koalisi.

"Kalau pun ada bicara soal koalisi, tentu konteksnya tetap dalam bingkai kebangsaan. Silaturahmi politik seperti ini insya Allah akan sangat baik. Dengan begitu, tidak ada sekat komunikasi yang tertutup,” kata Saleh.

Editor : Maulana Salman

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network