Lalu di posisi striker kemungkinan Shin Tae-yong melakukan rotasi. Dedik Setiawan mungkin akan diparkir dulu mengingat performa di laga sebelumnya tak memuaskan. Sebagai gantinya, nama yang memungkinkan Muhammad Rafli.
Yang jelas, Shin Tae-yong mengincar kemenangan kedua. Sebab, kemenangan kali ini dapat membantu Indonesia menyalip Singapura di ranking FIFA.
Kini, Indonesia berada di posisi ke-161, sedangkan Singapura berada hanya satu tingkat di atasnya. Poin timnas Indonesia dapat menyentuh 1001,61 poin andai menang di laga nanti.
Itu berarti, Timnas Indonesia menggeser Singapura yang memiliki 1000,78 poin. Hal ini dapat membuat Indonesia menempati pot 3 dalam drawing Kualifikasi Piala Asia 2023.
Masuknya Indonesia ke pot tersebut dapat membuat tim Tanah Air terhindar dari potensi grup neraka. Lantas, menarik untuk melihat apakah tim asuhan Shin Tae-yong bisa kembali mencatatkan kemenangan di laga sore nanti.
Indonesia (4-2-3-1): Ernando Ari; Pratama Arhan, Fachruddin, Alfeandra Dewangga, Sani Rizki; Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya; Evan Dimas, Ramai Rumakiek, Irfan Jaya; Hanis Saghara
Timor Leste (4-4-2): Georgino da Silva; Yohanes, Joao Panji, Filomeno, Avigmas; Fernandes, Armindo, Gali, Frith; Mouzinho, Elias
Editor : Sulhanudin Attar
Artikel Terkait