Bandara Ahmad Yani Semarang Gelar Gebyar Budaya Meriahkan HUT PT Angkasa Pura I

Wisnu Wardhana
Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang menggelar kegiatan Gebyar Budaya dalam rangka HUT Ke-60 PT Angkasa Pura I. (IST)

Kemudian donor darah pada tanggal 19 Februari serta bantuan kepada komunitas difabel di Kecamatan Semarang Barat serta pertunjukan seni budaya yang bekerjasama dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Semarang dilaksanakan bertepatan pada Gebyar Budaya Malam Puncak HUT Angkasa Pura I hari ini. 

Dihadiri oleh seluruh karyawan Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang, Stakeholder, dan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Semarang. 

Dalam kesempatan Perayaan HUT tahun ini, PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang menyalurkan bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) untuk Komunitas Difabel di wilayah Kecamatan Semarang Barat, Perlengkapan Sekolah dalam upaya manajemen Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang untuk memberikan partisipasi aktif dalam bidang sosial kemasyarakatan.

"Kami sangat berbahagia dapat merayakan perayaan ulang tahun PT Angkasa Pura I yang ke-60 ini dengan berbagi kebahagiaan kepada rekan-rekan komunitas Difabel di wilayah Kecamatan Semarang Barat ini,” kata General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang, Fajar Purwawidada.

“Harapan kami Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang dapat semakin memberikan manfaat dan nilai lebih di tengah-tengah masyarakat serta dapat menginspirasi langkah-langkah positif seluruh stakeholder,” ujarnya.


 

Editor : Maulana Salman

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network