SEMARANG, iNewsSemarang.id - Pohon tumbang terjadi di sejumlah wilayah Kota Semarang, Jawa Tengah, Rabu (13/3/2024). Hal itu terjadi akibat hujan deras disertai angin kencang yang menerjang Kota Atlas sejak pagi.
Dilansir dari unggahan video akun Instagram @kejadiansmg, pohon tumbang yang terjadi di sejumlah titik Kota Semarang itu sebagian besar menutup jalan hingga ada yang menimpa kendaraan dibawahnya. Bahkan, ada juga pohon yang menimpa rumah warga dan menyebabkan longsor.
Akibat dari pohon tumbang itu, terjadi kemacetan disejumlah ruas jalan, banyak warga mengalami kerugian mulai dari mobil hingga rumah yang mengalami kerusakan.
Saat ini, pohon tumbang tersebut masih dalam penanganan relawan dan para pihak terkait.
Berikut titik sebaran lokasi pohon tumbang yang terjadi di Kota Semarang, antara lain:
1. Jalan Gajahmungkur
Pohon tumbang di Jalan Gajahmungkur, Semarang, Rabu (13/3/2024). Foto: Instagram @kejadiansmg
2. Jalan Sriwijaya, dekat tikungan Rumah Sakit Roemani
Pohon tumbang di Jalan Sriwijaya, dekat tikungan Rumah Sakit Roemani Semarang. (Foto: Instagram @kejadiansmg)
3. Jalan Raya Mangkang
Pohon tumbang di Jalan Raya Mangkang, Semarang. (Foto: Instagram @kejadiansmg)
4. Jalan Puri Anjasmoro
Pohon tumbang di Jalan Puri Anjasmoro, Semarang. (Foto: Instagram @kejadiansmg)
5. Jalan Mulawarman
Pohon tumbang di Jalan Mulawarman, Semarang. (Foto: Instagram @kejadiansmg)
6. Jalan Majapahit, depan STEKOM
Pohon tumbang di Jalan Majapahit, Semarang. (Foto: Instagram @kejadiansmg)
7. Jalan Muktiharjo, depan Bakso Sobat
Pohon tumbang di Jalan Muktiharjo, Semarang (Foto: Instagram @kejadiansmg)
8. Tanjakan Universitas Katolik Soegijapranata Semarang (UNIKA)
Pohon tumbang di Tanjakan Unika. (Foto: Instagram @kejadiansmg)
9. Kelurahan Lempongsari, Gajahmungkur
Editor : Maulana Salman
Artikel Terkait