Murdoko Tantang PKS Munculkan Jagoannya di Pilkada 2024, Jadi Catatan Sejarah

Agus Riyadi
PDI Perjuangan Kendal saat bersilaturrohim ke DPD PKS Kendal.(iNews/Agus)

 

KENDAL, iNewsSemarang.id - Tokoh senior PDI Perjuangan Jawa Tengah, H Murdoko SH menantang para pengurus DPD PKS Kendal agar memunculkan jagoannya untuk Pilkada serentak tahun 2024. Tantangan ini dilontarkan dirinya yang pernah memimpin PDI Perjuangan Jawa Tengah saat bersilaturrohim bersama para pengurus DPC PDI Perjuangan Kendal ke DPD PKS Kendal di RM Lumintu Kendal, Rabu (15/5/2024).

Murdoko mengaku bahwa bertemu dengan kader-kader PKS bukan sesuatu hal yang baru. Begitu juga untuk menjalin hubungan dengan PKS.

"Saya itu sangat dekat dengan pimpinan-pimpinan PKS, baik yang di wilayah ataupun yang di pusat. Jadi, di Pilkada nanti ayo PKS keluarkan jagoannya," kata Murdoko.

Dikatakan Murdoko, PDI Perjuangan Kendal di Pilkada serentak tahun ini berencana untuk mengusung Mbak Tika. Perempuan bernama lengkap Dyah Kartika Permanasari tersebut merupakan istrinya dan juga tokoh senior PDI Perjuangan yang hingga saat ini duduk sebagai anggota DPRD Jawa Tengah selama dua periode.

"Kita di PDI Perjuangan ada Mbak Tika. PKS ayo keluarkan jagoanmu. PDI Perjuangan punya 7 kursi dan PKS punya 4 kursi. Tentu ini sudah cukup untuk mengusung bupati sendiri," tandasnya.

Tantangan Murdoko ini disambut gelak tawa oleh segenap pengurus DPD PKS Kendal. Bahkan, Rubiyanto selaku Ketua MPD PKS Kendal mengaku baru kali ini ada tawaran kursi calon wakil bupati untuk partainya.

"Ini adalah tawaran yang pertama kalinya sepanjang sejarah yang diberikan kepada PKS dan menjadi catatan sejarah," katanya dengan gelak tawa.

Rubiyanto sendiri juga membenarkan bahwa sudah cukup kursi jika PKS dan PDI Perjuangan mengusung bupati sendiri di Pilkada nanti.

Dia juga menjelaskan bahwa, mekanisme pengajuan cabup-cawabup di PKS bersifat usulan dari bawah ke atas. Bukan tiba-tiba ditentukan oleh pimpinan di atas.

Ketua DPD PKS Kendal, Sulistyo Aribowo mengatakan, hingga saat ini di DPD PKS Kendal belum melakukan pembukaan pendaftaran Bacabup-bacawabup untuk Pilkada serentak 2024.

"Sebelumnya dari wilayah sudah meminta kami untuk membuka pendaftaran. Tapi belum kami lakukan agar kami bisa membangun komunikasi yang lebih elegan dengan semua pihak. Kalau membuka pendaftaran sifatnya seperti terlalu formal dan terbatas," katanya.

Pria yang akrab disapa Ari ini juga menyampaikan, di Pilkada serentak tahun 2024, pihaknya sangat terbuka untuk berkoalisi dengan partai mana saja.

Dia mengungkapkan, saat ini masyarakat Kabupaten Kendal sangat mendambakan dan merindukan sosok tokoh yang benar-benar paham tentang Kabupaten Kendal. 

"Di sini kita tahu persis bahwa KIK adalah rintisan dari kader PDI Perjuangan. Jadi, itu perlu dilanjutkan dan dioptimalisasikan agar membawa banyak kemanfaatan bagi masyarakat dan membawa kemajuan bagi Kabupaten Kendal," tandasnya.

Editor : Agus Riyadi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network