3. Kaya Symons
Pemain berusia 19 tahun itu merumput bersama Vitesse Arnhem U-21. Symons sudah lama digadang-gadang akan memperkuat Timnas Indonesia. Ia berposisi sebagai bek kiri.
4. D’Leanu Arts
Pemain berusia 20 tahun itu terdaftar sebagai pemain NEC Nijmegen U-21. Menariknya, Arts punya posisi yang sama dengan Deighton yakni bek kanan.
5. Dion Markx
Pemain berusia 18 tahun itu tengah merintis karier bersama NEC Nijmegen U-18. Markx diketahui berposisi sebagai bek tengah dengan postur jangkung yakni 187 cm.
6. Sacha Deighton
Pemain berusia 18 tahun itu merumput bersama De Treffers U-21 di Belanda. Deighton merupakan pemain berposisi bek kanan.
7. Mauresmo Hinoke
Pemain berusia 19 tahun itu merumput bersama FC Dordrecht U-21. Ia berposisi sebagai penyerang sayap kiri dan masuk dalam pantauan langsung Indra di Belanda.
Itulah tujuh pemain keturunan asal Belanda yang perkuat Timnas Indonesia U-20 di Toulon Cup 2024. Mereka belum perlu paspor Indonesia untuk tampil sehingga dapat berkostum Merah Putih.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait