Mesin Pesawat Garuda Rusak, Jemaah Haji Embarkasi Solo Marah Besar dan Kecewa

Fahmi Firdaus
Pesawat Garuda Indonesia. (ilustrasi/foto Okezone)

“Delay ini memunculkan efek domino. Karena, SOC-41 terbang dengan pesawat yang seharusnya memberangkatkan SOC 42, maka keberangkatan SOC-42 juga tertunda, bahkan hingga sampai tujuh jam,” jelas Kang Dhani.

Kang Dhani -- panggilan akrabnya -- mengatakan, seharusnya SOC-42 berangkat pukul 17.30 sore ini (Kamis, 23/5) namun tertunda hingga tujuh jam kemudian baru terbang.

“Belum lagi keberangkatan SOC-43 yang saat ini sudah ada di Asrama Haji Donohudan, mereka juga menunggu kepastian berangkat dari jadwal semula jam 24.00 malam ini (Kamis, 23/5). Saya mendapat laporan keterlambatan keberangkatan SOC-43 sampai 17 jam,” ujarnya.

Sebelumnya, kerusakan mesin pesawat Garuda terjadi di Embarkasi Makassar. Sayap kanan pesawat Garuda Indonesia mengeluarkan api pada saat take off penerbangan jemaah kelompok terbang (kloter) lima Embarkasi Makassar UPG-05).

Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network