Kapolres Jember mendatangi rumah Alif bersama rombongan d antaranya Kasatlantas AKP Ahmad Fahmi Adiyatma, Danramil Patrang Kapten Caj Agus Teguh Yuwono dan Kapolsek Iptu Suparman.
Kapolres Jember berharap dengan sepeda tersebut, Alif tidak perlu lagi lari sejuauh 5 km ke sekolah. “Perjuangan Alif yang gigih demi menuntut ilmu meski harus berjalan kaki saat pergi dan pulang sekolah luar biasa,” kata kapolres dilansir iNews.id dari Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Kapolres Jember mengaku mendapatkan informasi dari anggotanya yang melihat kondisi Alif saat melakukan patrol wilayah. “Ada anggota saat berpatroli di wilayah Baratan sini, lalu melaporkan ke saya,” kata AKBP Bayu Pratama.
Dia mengatakan, pemberian sepeda dan perlengkapan olahraga ini tidak hanya meringankan beban Alif, tetapi juga memberikan inspirasi dan motivasi kepada anak-anak lain di lingkungan sekitar.
Kedatangan rombongan Kapolres Jember itu sempat mengagetkan Alif dan warga sekitar. Mereka awalnya takut terjadi sesuatu hingga polisi datang ke wilayah mereka.
Alif mengaku kaget ketika ada rombongan Polisi bersama Tentara mendatangi rumahnya. "Iya, awalnya saya takut ada banyak Pak polisi katanya cari saya,” ungkap Alif.
Namun setelah mengetahui kedatangan rombongan polisi yang ternyata adalah Kapolres Jember itu, Alif menjadi senang. “Terima kasih banyak, Pak Kapolres. Dengan sepeda ini, saya tidak perlu berlari lagi ke sekolah dan bisa lebih cepat sampai," ujarnya.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait