Kepala Dinas Pendidikan Kota Depok, Siti Khatijah, S.Pd, MM, menjelaskan bahwa untuk memastikan layanan optimal, pihaknya mengidentifikasi sejak awal jumlah dan lokasi peserta didik berkebutuhan khusus yang mendaftar di sekolah negeri. Data ini digunakan sebagai acuan dalam menugaskan guru-guru khusus.
"Langkah ini membantu kami memahami kebutuhan sejak dini dan mengambil langkah antisipatif dengan menyiapkan guru-guru yang akan mengajar peserta didik berkebutuhan khusus," ujar Khatijah.
Diyah Sakdiyah, M.Si, Staf Ahli Wali Kota Depok bidang Sumberdaya Manusia dan Kemasyarakatan, menegaskan bahwa sektor pendidikan adalah prioritas utama dalam memajukan bangsa.
Perhatian besar diberikan untuk mengatasi berbagai kendala, termasuk dalam pelayanan kepada peserta didik berkebutuhan khusus.
"Kami selalu mencari solusi bersama masyarakat melalui Dewan Pendidikan untuk setiap kendala yang dihadapi," kata Diyah.
Kunjungan silaturahmi dan benchmarking DPKS ini diikuti oleh seluruh pengurus dan diterima oleh Diyah Sakdiyah bersama Ketua Dewan Pendidikan Kota Depok, Dedy Martono, M.Si.
Diskusi yang berlangsung di Gedung Baleka Kota Depok ini dihadiri oleh pengurus Dewan Pendidikan Kota Semarang dan Kota Depok, staf ahli Wali Kota Depok, serta Dinas Pendidikan dan masyarakat pendidikan Kota Depok.
Editor : Maulana Salman
Artikel Terkait