Persis Dibungkam PSIS di Laga Derby Jateng, Milo: Kami Kebobolan karena Pemain Kurang Disiplin

Ahmad Antoni
Persis dipaksa bertekuk lutut dari PSIS Semarang pada laga Derby Jateng di Stadion Manahan Solo pada Sabtu (17/8) malam. (IST)

SOLO, iNewsSemarang.id – Persis Solo gagak mengamankan poin kemenangan perdananya di BRI Liga 1 2024/25. Laskar Sambernyawa dipaksa bertekuk lutut dari PSIS Semarang pada laga Derby Jateng di Stadion Manahan Solo pada Sabtu (17/8) malam.

Persis yang sebenarnya tampil jauh lebih menguasai jalannya laga tak mampu membongkar disiplin dan ketatnya pertahanan PSIS. 

Gol PSIS yang menjadi bencana bagi Persis tercipta pada penghujung babak pertama. Tendangan pojok dari bek PSIS Alfeandra Dewangga langsung melengkung menusuk masuk ke gawang yang dikawal kiper M. Riyandi di tiang jauh tanpa menyentuh satupun pemain PSIS.

Hasil ini tentunya menjadi sangat mengecewakan bagi Persis karena harus menelan dua kekalahan beruntun di dua pekan berjalan kompetisi kasta tertinggi. 

Sebelumnya pada pekan pertama lalu, Persis harus takluk 0-3 dari PSM Makassar di Stadion Batakan, Balikpapan. 

“Kami kebobobolan lewat corner kick, karena pemain yang kurang disiplin. Kalau ingin sukses maka kita harus selalu bermain dengan disiplin," kata pelatih Persis, Milomir Seslija dikutip dari laman resmi PT LIB.

Dua kekalahan Persis di awal kompetisi ini tentunya membuat tim kebanggaan warga Solo tersebut harus kehilangan enam poin. 

Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network