5. Hompimpa Games
Sesuai dengan namanya, bisnis Kaesang satu ini bergerak dalam bidang permainan dan hiburan. Hompimpa Games menjual beragam kartu permainan bernama Hompimpa.
Di bisnis ini, Kaesang menggaet Erwin Skripsiadi yang berada di Solo. Secara sederhana, permainan kartu ini mirip dengan permainan monopoli, namun dengan konsep berbeda.
6. Sang Javas
Sukses dengan bisnis Kaesang pertamanya, ia kembali mencoba bisnis clothing line bernama Sang Javas. Bisnis fesyen ini menjual produk kaos sablon dengan tema atau gambar kekinian.
Di awal pembukaan, Sang Javas sukses menjual 2.000 potong kaos. Lucunya Kaesang memanggil pelanggan Sang Javas dengan sebutan “kecebong”.
7. Siap Mas
Bersama dengan sang kakak, Gibran, Kaesang membuat makanan dan minuman ringan yang menyasar pada konsumen minimarket. Siap Mas, merek camilan keripik dan minuman yang dipasarkan di berbagai minimarket di Indonesia.
8. Let’s Toast
Roti bakar kini menjadi bisnis yang sedang tren sejak beberapa tahun terakhir. Alhasil, Kaesang pun membuka bisnis ini dengan diberi nama Let's Toast.
Diketahui jika Kaesang sudah membuka enam cabang Let’s Toast yang tersebar di wilayah Jakarta. Gerai makanan ini pun juga menjual aneka kopi dan susu.
9. Enigma Champ
Di era serba digital ini, kebutuhan penguasaan IT dan coding semakin tinggi. Sayangnya, tak semua orang mampu melanjutkan kuliah untuk mempelajari ilmu tersebut.
Menyadari hal itu, Kaesang pun membuka pelatihan programming bagi mereka yang ingin mempelajari ilmu IT dengan biaya yang lebih terjangkau.
10. Kerjaholic
Demi membantu masyarakat dalam mencari pekerjaan, Kaesang mendirikan platform Kerjaholic yang dapat mempertemukan perusahaan dan para pencari kerja. Platform ini dikhususkan membantu pencari kerja yang berdomisili di Solo, Yogyakarta, dan Semarang. (Arni Sulistiyowati).
Editor : Maulana Salman
Artikel Terkait