KIEV, iNewsSemarang.id - Serangan Rusia ke pangkalan militer Ukraina di Kota Okhtyrka yang berada di wilayah Sumy, bagian timur laut Ukraina, menyebabtkan sedikitnya 70 tentara Ukraina tewas.
Menurut Gubernur Sumy, Dmytro Zhyvytsky, serangan yang dilancarkan Rusia pada Minggu (27/2/2022) lalu menyebabkan banyak tentara dan penduduk lokal yang tewas.
Laman Sky News pada Selasa (1/3/2022) ini melaporkan, insiden terbaru terjadi di kota terbesar kedua di Ukraina, Kharkiv. Di sana, puluhan orang tewas dan ratusan lainnya terluka dalam serangan roket terpisah oleh Rusia.
“Kharkiv baru saja ditembaki secara besar-besaran oleh roket (Rusia),” kata Penasihat Kementerian Dalam Negeri Ukraina, Anton Herashchenko, di Twitter.
“Puluhan tewas dan ratusan terluka,” ujarnya.
Rusia bakal mengerahkan pasukannya yang berbasis di kawasan Timur Jauh di negara itu, ke Provinsi Astrakhan. Hal tersebut diungkapkan militer Rusia, Selasa (1/3/2022).
Provinsi Astrakhan terletak di perbatasan wilayah Rusia bagian Eropa dan Asia. Sesampainya di provinsi tersebut, tentara dari Timur Jauh itu bakal menggelar latihan perang.
Rusia meluncurkan invasi skala penuh ke Ukraina pekan lalu. Sebelum itu, Moskow lebih dulu mengerahkan antara100.000 hingga hampir 200.000 tentara di dekat perbatasan kedua negara, untuk menggelar latihan.
Editor : Agus Riyadi
Artikel Terkait