Waduh, Malaysia-China Tuding Timnas Indonesia Kongkalikong dengan FIFA soal Naturalisasi Pemain

Ramdani Bur
Malaysia dan China tiba-tiba kompak menuding Timnas Indonesia kongkalikong dengan FIFA dalam proses naturalisasi pemain keturunan. Mereka iri proses naturalisasi pemain-pemain keturunan begitu mudah dan cepat. (Dok)

“Timnas Indonesia dengan mudah menambah pemain naturalisasi. Namun, puluhan pemain naturalisasi mereka memiliki wajah mirip orang Eropa,” lanjut tuduhan forum tersebut.

Media China 163.com juga mengeluarkan pendapat yang sama. Mereka mengatakan proses naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders tidak digelar sesuai prosedur karena selesai begitu cepat.

Lantas, apa benar PSSI diistimewakan oleh FIFA dalam proses naturalisasi pemain keturunan? Apa yang dilakukan PSSI sudah sesuai prosedur.

Sebelum menjadi Warga Negara Indonesia (WNI), Mees Hilgers dan kawan-kawan menjalani proses naturalisasi, mulai dari mengikuti sidang di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), keluar Keputusan Presiden (Keprres) Presiden Joko Widodo hingga pengambilan sumpah WNI.

Setelah itu, nama-nama di atas pun menjalani proses perpindahan asosiasi, yang mana mayoritas dari KNVB ke PSSI. Karena itu, tak ada keistimewaan lebih yang didapatkan PSSI dari FIFA karena semuanya berjalan sesuai prosedur.


 

Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network