Kapolri: Kapolres Boyolali AKBP M Yoga Sosok Berdedikasi dan Berkomitmen Tinggi dalam Bertugas

Ahmad Antoni
Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo memberikan hormat pada jasad Kapolres Boyolali AKBP Muhammad Yoga Buana Dipta Ilafi, pada saat melakukan takziah di rumah duka di Kecamatan Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat, Senin (7/10/2024). (Antara/HO-Humas Polda Metro Jaya)

JAKARTA, iNewsSemarang.id - Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo turut berdukacita atas meninggalnya Kapolres Boyolali AKBP Muhammad Yoga Buana Dipta Ilafi, setelah terlibat kecelakaan pada 1 Oktober lalu. Kapolri menyebut almarhum dikenal sebagai sosok yang berdedikasi.

Hal itu disampaikan Kapolri setelah melakukan takziah di rumah duka di Jalan Bukit Novo, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, pada Senin (7/10/2024).

“Kami semua merasa kehilangan atas kepergian almarhum yang dikenal sebagai sosok yang berdedikasi dan berkomitmen tinggi dalam bertugas,” kata Jenderal Sigit, dalam keterangannya dikutip dari Antara.

Atas meninggalnya almarhum, Kapolri menyampaikan belasungkawa yang mendalam dan berharap keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan serta ketabahan. “Semoga almarhum mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya,” ucapnya.

Diketahui, mobil yang ditumpangi almarhum AKBP Muhammad Yoga terlibat dalam kecelakaan di KM 346 ruas tol Pemalang-Batang di Kabupaten Batang, Jawa Tengah, pada 1 Oktober 2024 dini hari.

Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network