Wisuda 991 Lulusan, Rektor Unnes Beri Pesan Menyentuh ke Wisudawan

Ahmad Antoni
Universitas Negeri Semarang (Unnes) mewisuda 991 wisudawan di Auditorium Prod. Wuryanto, Kampus Sekaran, Gunungpati, Kota Semarang, Selasa (8/10/2024). (Ist)

SEMARANG, iNewsSemarang.id - Universitas Negeri Semarang (Unnes) mewisuda 991 wisudawan di Auditorium Prod. Wuryanto, Kampus Sekaran, Gunungpati, Kota Semarang, Selasa (8/10/2024). Sebanyak 991 wisudawan terdiri atas 5 lulusan doktoral, 91 magister, 889 sarjana, dan 6 diploma.

Rektor Unnes, Prof. Dr. S Martono, M.Si., dirinya mengapresiasi pencapaian para wisudawan karena berhasil menyelesaikan pendidikan dengan baik. Para wisudawan telah menyelesaikan proses akademik dan mengetasi berbagai tantangan yang menyertainya. 

Ia mengajak momentum wisuda dijadikan sebagai titik balik mewujudkan kehidupan yang lebih baik sesuai yang dicita-citakan. Menurutnya, momentum wisuda bisa jadi titik balik karena secara sosial dan psikologis, para wisudawan akan memiliki peran, identitas, dan citra diri baru yang lebih positif. 

Agar menjadi titik balik yang positif, ia juga mengajak para lulusan untuk memperkuat jaringan sosial yang suportif dalam menghadapi tantangan di masa mendatang.

“Jika nanti ada tantangan yang Saudara temui, temukan dan perkuatlah jaringan sosial yang suportif. Saudara memiliki keluarga, teman, saudara, dan komunitas sosial dalam berbagai bentuk relasi. Mereka semua adalah orang-orang yang menyayangi Saudara dan terus mengharapkan Saudara berhasil,” ujarnya.

Selain memberikan pesan kepada para lulusan, Rektor Unnes juga menyampaikan apresiasi kepada Dewan Penyantun Pendidikan yang memberikan bantuan beasiswa sebesar 2,4 miliar rupiah untuk 408 mahasiswa penerima UKT golongan 1 dan 2.

“Dana ini akan digunakan sebagai beasiswa sehingga mahasiswa dapat menempuh perkuliahan secara gratis hingga semester 8. Ini tentu dukungan yang sangat baik dan dapat menjadi model bagi partisipasi publik dalam memajukan pendidikan,” jelasnya.

Upacara wisuda tersebut turut dihadiri oleh jajaran pimpinan universitas, keluarga wisudawan, serta sejumlah tamu undangan. Momen ini menjadi perayaan prestasi akademis sekaligus apresiasi atas kontribusi nyata bagi kemajuan pendidikan tinggi di Indonesia.
 

Editor : Ahmad Antoni

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network