Terungkap, Ini Penyebab Kecelakaan Truk Tabrak Mobil TvOne Tewaskan 3 Orang di Tol Pemalang

Eka Setiawan
Polda Jateng menurunkan Tim Traffic Accident Analysis (TAA) Direktorat Lalu-Lintas untuk menyelidiki Lakalantas di Tol Pemalang yang menyebabkan 3 kru TvOne tewas. Foto/Polda Jateng

PEMALANG, iNewsSemarang.id - Polda Jateng menurunkan Tim Traffic Accident Analysis (TAA) Direktorat Lalu-Lintas guna menyelidiki kecelakaan maut di Tol Pemalang yang menyebabkan 3 kru TvOne tewas. 

Kecelakaan terjadi pada Kamis (31/10/2024) pagi di KM 315+900 A jalan tol arah Jakarta-Semarang, tepatnya di Desa Karangasem, Kecamatan Petarukan, Kabupaten Pemalang.

Hasil penyelidikan awal, diduga sopir truk mengalami microsleep, sebelum oleng ke kiri dan menghantam mobil yang ditumpangi para kru TV itu.

"Kami sangat berduka atas peristiwa ini, kami kerjasama dengan TAA Polda Jateng untuk memahami penyebab peristiwa ini," ungkap Kapolres Pemalang AKBP Eko Sunaryo.

Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Artanto memastikan setiap langkah penanganan sesuai dengan prosedur. "Kami turut berduka sedalam-dalamnya bagi keluarga yang ditinggalkan," ungkapnya.

Dia mengimbau seluruh pengendara untuk selalu waspada dan berhati-hati, terutama saat berkendara di jalan tol yang menuntut konsentrasi penuh.

"Kami mengingatkan masyarakat untuk selalu memastikan kondisi tubuh dan pikiran dalam keadaan prima sebelum mengemudi, khususnya di jalur tol. Kewaspadaan serta kondisi tubuh yang baik adalah kunci untuk menjaga keselamatan diri dan pengguna jalan lainnya," ujarnya.
 

Editor : Ahmad Antoni

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network