Hitung-hitungan Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026 di 4 Laga Sisa, Butuh Berapa Poin?

Ramdani Bur
Hitung-hitungan Timnas Indonesia lolos Piala Dunia 2026 di 4 laga sisa Grup C menarik diulas. (Dok PSSI)

Sementara di dua laga lain (lawan Jepang dan Arab Saudi), Jackson Irvine dan kawan-kawan berpotensi mengalami kekalahan. Sedangkan Arab Saudi dijadwalkan menjamu China dan Australia, serta tandang ke markas Bahrain dan Jepang. 

Skuad Green Falcons -julukan Timnas Arab Saudi- berpotensi menang melawan Australia, imbang kontra China dan Bahrain serta tumbang dari Jepang.

Bagaimana dengan Bahrain? Skuad asuhan Dragan Talajic diprediksi hanya mendapatkan dua poin tambahan hasil imbang melawan Arab Saudi dan China. Sementara saat bentrok Jepang dan Timnas Indonesia, Mohamed Marhoon dan kawan-kawan mengalami kekalahan.

Terakhir China, diprediksi hanya mendapatkan tiga poin tambahan, hasil imbang melawan Arab Saudi, Australia dan Bahrain. Sementara saat bentrok Timnas Indonesia di Jakarta, skuad asuhan Branko Ivankovic diprediksi tumbang.

Berikut prediksi klasemen akhir Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia:

1. Jepang: Main 10, Poin 28
2. Indonesia: Main 10, Poin 13
3. Arab Saudi: Main 10, Poin 11
4. Australia: Main 10, Poin 9
5. China: Main 10, Poin 9
6. Bahrain: Main 10, Poin 8
 

Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network