Pelatnas PBSI Cipayung mengirim enam wakil ke ajang tersebut. Mereka adalah Putri Kusuma Wardani (tunggal putri), Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin (ganda putra), Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi (ganda putri), serta Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva Ramadhanti (ganda campuran).
Kemudian ada juga satu wakil dari non Pelatnas PBSI Cipayung. Mereka adalah Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani (ganda putra).
Swiss Open 2025 akan berlangsung pada 18 sampai 23 Maret mendatang. Turnamen berlevel Super 300 itu akan digelar di St.Jakobshalle, Basel, Swiss.
(Arni Sulistiyowati)
Editor : Maulana Salman
Artikel Terkait