Semarang, iNewsSemarang.id – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat UIN Walisongo Semarang, Jumat (8/4/2022) sore, menggelar unjuk rasa di depan kantor Gubernur Jawa Tengah.
Ketua PMII Komisariat UIN Walisongo Semarang, Khoirul Fajri Asyihab, mengatakan demo tersebut sebagai wujud keprihatinan para mahasiswa atas kekalahan negara dalam cengkeraman oligarki.
“Ini wujud ekspresi PMII Komisariat UIN Walisongo yang melihat kondisi keadaan Indonesia bagi kami sedang tidak baik-baik saja,” katanya.
Massa pengunjuk rasa menyampaikan dua tuntutan. Pertama, menolak penundaan Pemilu dan wacana jabatan presiden tiga periode. Kedua mendesak pemerintah mengusut tuntas masalah minyak goreng dan menolak rencana kenaikan harga pertalite dan gas elpiji 3 kg.
Editor : Sulhanudin Attar
Artikel Terkait