get app
inews
Aa Text
Read Next : Sejarah Sritex yang Kini Pailit, Berjualan Kain di Pasar Klewer hingga Pasok Seragam Pasukan NATO

Senat AS Restui Finlandia dan Swedia Gabung di NATO 

Kamis, 04 Agustus 2022 | 11:13 WIB
header img
Gedung Parlemen AS (ilustrasi). (Foto: Ist.)

WASHINGTON DC, iNewsSemarang.id - Restu atau persetujuan diberikan Senat Amerika Serikat (AS) kepada Finlandia dan Swedia yang ingin bergabung dengan NATO. Dalam menanggapi agresi militer Rusia ke Ukraina, restu Senat AS ini menjadi yang paling signifikan bagi aliansi militer NATO sejak dekade 1990-an.

Dilansir dari Reuters, untuk mendukung ratifikasi dokumen aksesi Finlandia dan Swedia ke NATO, Senat AS memberikan suara 95 berbanding 1. 

Jumlah itu jauh melampaui mayoritas dua pertiga (67 suara) yang diperlukan untuk mendapatkan persetujuan Senat.

Swedia dan Finlandia mengajukan keanggotaan NATO sebagai tanggapan atas agresi militer Rusia di Ukraina. Moskow telah berulang kali memperingatkan kedua negara Nordik itu agar tidak bergabung dengan pakta pertahanan tersebut.

Sebanyak 30 sekutu NATO menandatangani protokol aksesi untuk Helsinki dan Stockholm bulan lalu, yang memungkinkan mereka untuk bergabung dengan aliansi bersenjata nuklir yang dipimpin AS tersebut begitu anggotanya meratifikasi keputusan tersebut.

Kala itu, Finlandia dan Swedia telah diperkenankan untuk berpartisipasi dalam pertemuan NATO dan memiliki akses yang lebih besar ke intelijennya. Akan tetapi, kedua negara itu belum dilindungi oleh Pasal Lima, klausul pertahanan NATO yang menyatakan bahwa serangan terhadap satu sekutu adalah serangan terhadap semua anggota aliansi.

Editor : Agus Riyadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut