get app
inews
Aa Text
Read Next : Respon Hasil Quick Count, Ganjar: Saya Belum Melihat Kekalahan

Rekor Menyedihkan, Tuan Rumah Qatar Dikalahkan Ekuador dalam Laga Perdana Piala Dunia 2022

Senin, 21 November 2022 | 06:42 WIB
header img
Pemain Timnas Qatar, Mohammed Muntari tampak kecewa gagal mencetak gol ke gawang Ekuador pada laga perdana Piala Dunia 2022. Foto: REUTERS

DOHA, iNewsSemarang.id - Tuan Rumah Qatar harus menelan kekalahan 0-2 dari Equador dalam laga perdana di Stadion Al Bayt, Kota Al Khor, Minggu (20/11/2022) malam waktu setempat. Kekalahan ini merupakan rekor menyedihkan bagi Qatar. Pasalnya, Skuad Al-Annabi ini menjadi tuan rumah pertama yang kalah di laga pembuka sejak gelaran ini dimulai 92 tahun lalu.

Tim asuhan Felix Sanchez itu kesulitan menciptakan peluang sepanjang laga. Mereka pun harus puas dua gol bersarang di gawangnya melalui kaki Enner Valencia (16' P, 31').

Sejak pertama kali diselenggarakan pada 1930, setiap tim tuan rumah tidak pernah kalah di laga pembuka. Adapun peraturan tim tuan rumah didapuk menjalani laga pembuka baru diterapkan sejak 2006.

Di tahun itu, Jerman menjadi tuan rumahnya. Di laga pembuka, Timnas Jerman pun berhasil menang atas Costa Rica dengan skor 4-2.

Berlanjut di tahun 2010 saat Afrika Selatan menjadi tuan rumah. Mereka bermain melawan Meksiko di partai pembuka dan berakhir imbang 1-1.

Di 2014, Brasil menjadi tuan rumah ajang empat tahunan ini. Di laga pembuka yang berlangsung di Stadion Arena de Sao Paolo, Neymar dkk menang atas Kroasia dengan skor 3-1.

Kemudian berlanjut di edisi terakhir pada 2018 saat Rusia menjadi tuan rumah. Timnas Rusia pun berhasil membantai Arab Saudi di Luzhniki Stadium dengan skor 5-0.

Tentu ini catatan miris bagi Timnas Qatar. Tapi di sisi lain, mereka terbukti berhasil menjadi tim Asia perdana yang tampil di partai pembuka ajang sekelas Piala Dunia 2022.

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut