get app
inews
Aa Text
Read Next : Badan Terasa Sakit dan Kaku saat Bangun Tidur, Ini 5 Penyebabnya

Mudah! Begini Cara Hilangkan Bau Mulut saat Bangun Tidur

Sabtu, 28 Januari 2023 | 13:10 WIB
header img
Penyebab bau mulut. (Foto: celebrities.id/Freepik)

JAKARTA, iNewsSemarang.id – Ketika bangun tidur, bau mulut kerap kali menjadi masalah yang menjumpai banyak orang. Kebanyakan orang mengaitkan bau mulut dengan makanan yang dikonsumsi sebelum tidur. Benarkah demikian?

Ahli kesehatan, Prof. Zubairi Djoerban mengatakan bahwa penyebab bau mulut saat bangun tidur adalah berkurangnya produksi air liur, yang bisa memicu bau mulut.

"Itu dialami hampir semua orang. Hal ini terjadi karena produksi air ludah berkurang selama kita tidur. Padahal air ludah mengandung antibakteri dan oksigen, yang keduanya berfungsi menjaga mulut tetap bersih dan mencegah pertumbuhan bakteri," kata Prof Zubairi, mengutip dari akun Twitter pribadinya @ProfesorZubairi, Sabtu (28/1/2023)

Adapula penyebab lain dari bau mulut, mengutip dari Mayo Clinic, yakni sebagai berikut.

1. Makanan
Bau busuk bisa muncul akibat peningkatan bakteri dan pemecahan partikel makanan di dalam dan sekitar gigi.

2. Produk tembakau Merokok bisa menyebabkan bau mulut yang tidak sedap. Tak hanya itu, perokok dan pengguna tembakau oral juga memungkinkan terkena penyakit gusi, sumber bau mulut lainnya.

3. Infeksi di mulut
Biasanya disebabkan oleh luka operasi setelah operasi mulut, seperti pencabutan gigi, atau akibat kerusakan gigi, penyakit gusi atau sariawan, dll.

Prof. Zubairi pun menyarankan setiap individu untuk gosok gigi sebelum dan setelah bangun tidur. Terkhusus, setelah menyantap beberapa makanan yang memicu bau mulut, seperti bawang putih, durian, petai, dan jengkol.

Bila kondisi bau mulut tak kunjung membaik, sebaiknya Anda menemui dokter untuk diperiksa secara lebih lanjut terkait kesehatan mulut.

"Intinya asal bau mulut itu dari degradasi protein di mulut oleh bakteri. Daging, ikan, susu, keju, telor dan sebagainya memudahkan timbul bau mulut. Untuk itu, Anda perlu berkumur dan sikat gigi lebih sering," terang Prof. Zubairi. (Mg/Revina)

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut