get app
inews
Aa Text
Read Next : Geger, Bocah Perempuan di Semarang Tewas Diduga Jadi Korban Kekerasan Seksual

Kabar Duka, Pendiri Kalbe Farma Boenjamin Setiawan Tutup Usia

Selasa, 04 April 2023 | 17:46 WIB
header img
Boenjamin Setiawan Tutup Usia. (Foto: Okezone.com/MNC)

JAKARTA, iNewsSemarang.id - Kabar duka datang dari keluarga besar Kalbe Group. Pasalnya, pendiri PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) Boenjamin Setiawan dikabarkan meninggal dunia pada hari ini, Senin (4/4/2023). Sosok yang akrab disapa Dr Boen ini tutup usia di Jakarta, saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Medistra.

Dr Boen disemayamkan di Rumah Duka Santoso di RSPAD Gatot Soebroto, dan rencananya akan dimakamkan di Sandiego Hill, Karawang, pada Sabtu, 8 April 2023 mendatang.

Sebagai informasi, Dr. Boen mendirikan Kalbe Farma pada 1996 silam dengan visi menjadi perusahaan produk kesehatan Indonesia terbaik dengan skala internasional.

Bersama enam saudaranya, dia mendirikan PT Kalbe Farma yang berkembang menjadi Kalbe Group. Kalbe Group pun mengembangkan bisnisnya ke beberapa lini yakni farmasi, makanan kesehatan, bisnis pengepakan, distribusi, pergudangan, sarana riset modern, pendidikan (Kalbis Institute) dan rumah sakit.

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut