get app
inews
Aa Read Next : Ramaikan Bursa Pilkada Kota Semarang, Dewi Susilo Budiharjo Sambangi Partai Golkar

Erry Sadewo Resmi Dilantik Sebagai Ketua FKPPI Jateng, Emban Tugas Jaga Kamtibmas di Tahun Politik 

Minggu, 21 Mei 2023 | 19:20 WIB
header img
Ketua FKPPI Jateng Erry Sadewo menerima bendera dari Wakil Ketua Umum FKPPI pusat Dudhie Makmun Murod dalam acara pelantikan di Balai Diponegoro Kodam IV. (Foto: iNews.id/Mualim)

SEMARANG, iNewsSemarang.id - Pengurus Daerah XI Keluarga Besar Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-Polri (FKPPI) Jawa Tengah masa bakti 2022-2027 dibawah kepemimpinan Erry Sadewo resmi dilantik oleh Wakil Ketua Umum FKPPI pusat Dudhie Makmun Murod bertempat di Balai Diponegoro Markas Kodam IV/Diponegoro, Jalan Perintis Kemerdekaan Kota Semarang, Minggu (21/5/2023) siang.

Kepada jajaran Pengurus yang baru dilantik, Dudhie Makmun Murod mengingatkan agar seluruh anggota selalu aktif di dalam berorganisasi.

Ia meminta keberadaan FKPPI Jawa Tengah bisa ikut menjaga keamanan, ketertiban menjelang tahun politik dan menghadapi pemilu 2024

"Pesan kita pengurus pusat kepada daerah adalah untuk bisa mengaktifkan seluruh anggota dalam kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan kepentingan masyarakat, jadi kita tidak menuju kepada program-program yang muluk-muluk, tapi lebih kepada program yang sederhana, cepat dan bisa terasa langsung di masyarakat," ucapnya.

FKPPI menurut Dudhie merupakan rumah bersama, artinya memberikan kebebasan kepada seluruh anggota untuk memilih atau menentukan partai politik sesuai hati nuraninya masing-masing. 

"Seluruh partai kita monggo malah kita seneng. Jadi kita ada dimana-mana, kita ingin semuanya ada tapi tidak kemana-mana, tidak kemana-mana dalam arti ketika kita bicara NKRI, Pancasila, UUD 45 kita gak kemana-mana, harga mati itu semua buat kita," tegas Dudhie.

"Di sini banyak sekali FKPPI yang dari partai. Ketua umum kami mas Pontjo dari Golkar dan ada Bambang Susatyo, saya wakil ketua umum dari PDI Perjuangan, Wakil ketua umum Syahrul Yasin Limpo dari Nasdem, bendahara umum dari Gerindra, deretan ketua ada Bung Ibas dari Demokrat, begitu kita ketemu kita gak ribut-ribut," tambahnya.

Editor : Agus Riyadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut