get app
inews
Aa Text
Read Next : Hari Tanpa Bayangan Akan Kembali Terjadi di Indonesia, Kapan?

BMKG Catat 2 Kali Gempa Susulan Terjadi Pasca Gempa M6,4 di Bantul 

Jum'at, 30 Juni 2023 | 20:38 WIB
header img
Ilustrasi.Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat dua kali gempa susulan terjadi pasca gempa utama dengan kekuatan M6,4 di Bantul, Yogyakarta. Foto: Ilustrasi

JAKARTA, iNewsSemarang.id -  Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat dua kali gempa Bantul  susulan terjadi pasca gempa bumi  utama dengan kekuatan M6,4 di Bantul, Yogyakarta.

“Hingga pukul 20.30 WIB, hasil monitoring BMKG menunjukkan adanya 2 (dua) gempa hari Ini i susulan dengan magnitudo terbesar M3,9,” ungkap Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Daryono dalam keterangan resminya.

Sebelumnya, dilaporkan gempa terkini di Bantul dengan kekuatan M6,4 mengguncang Bantul Yogyakarta, Jumat 30 Juni 2023, pukul 19.57 WIB. BMKG mengatakan gempa di kedalaman 25 kilometer.

Sementara itu, pusat gempa berada di 86 km barat daya Bantul DIY pada koordinat 8.63 Lintang Selatan – 110.08 Bujur Timur.

“Info Gempa dirasakan mag:6.4, lokasi:Pusat gempa berada di Laut 86 Km BaratDaya Bantul, waktu:30-Jun-23 19:57:43 WIB, kedalaman:25 Km, gempa ini dirasakan(MMI):IV Kulonprogo, IV Nganjuk, IV Kebumen , IV Ponorogo, III - IV Kediri, III Mojokerto,” ungkap BMKG dalam keterangan resminya.

BMKG mengatakan gempa ini dirasakan di sejumlah wilayah dengan skala MMI IV Kulonprogo, IV Nganjuk, IV Kebumen , IV Ponorogo, III - IV Kediri, III Mojokerto. 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut