get app
inews
Aa Read Next : Klarifikasi Wapres Soal Wacana Makan Siang Gratis Pakai Dana BOS

Ma'ruf Amin Silaturahmi dengan Ulama di Pati, Ini Sejumlah Isu yang Dibahas

Minggu, 28 Januari 2024 | 09:44 WIB
header img
Wapres Ma'ruf Amin bersilaturahmi dengan ulama di Pati. (IST)

PATI, iNewsSemarang.id - Wakil Presiden Ma'ruf Amin bersilaturahmi dengan ulama dan pimpinan pondok pesantren (Ponpes) di Ponpes Maslakul Huda Desa Kajen, Kecamatan Margoyoso, Kabupaten Pati, Sabtu (27/1/2024).

Di pesantren itu, Wapres yang didampingi Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana dijamu langsung oleh pengasuh Ponpes Maslakul Huda, KH Abdul Ghaffar Rozin dan para ulama setempat. 

Silaturahmi itu dilakukan setelah sebelumnya rombongan melakukan ziarah ke makam Syekh Ahmad Mutamakkin dan KH Sahal Mahfudh yang lokasinya tak jauh dari pondok pesantren tersebut. 

Nana menjelaskan,  ada beberapa hal yang dibahas dalam silaturahmi tersebut, diantaranya terkait dengan ekonomi pesantren, kondusifitas pada tahun politik, dan sebagainya.  

"Tadi juga membahas masalah politik. Tidak ada perpecahan, walaupun mempunyai pilihan masing-masing, tetapi rasa persatuan yang diutamakan," katanya.

Editor : Maulana Salman

Follow Berita iNews Semarang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut