get app
inews
Aa Text
Read Next : Wasit Ahmed Al Kaf Sentil Timnas Indonesia usai Kena Sanksi FIFA: Jadilah Kuat, Tenang dan Cukup

PT LIB dan PSSI Akan Gelar Uji Coba VAR, Segera Diberlakukan di Liga 1

Minggu, 18 Februari 2024 | 17:49 WIB
header img
CAPTION VAR akan segera digunakan di Liga 1 dalam waktu dekat (Foto: Ilustrasi VAR)

JAKARTA, iNewsSemarang.id – PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan PSSI akan menggelar uji cobaVideo Assistant Referee (VAR) sebagai persiapan terakhir. Persiapan VAR untuk Liga 1 terus dimaksimalkan. 

Diketahui, simulasi VAR tersebut bertempat di lapangan JSI Resort, Jawa Barat, pada 15 hingga 20 Februari 2024. Dalam tahapan ini, para wasit dan asisten wasit yang telah lolos dari tahapan seleksi, menjalani simulasi lewat pertandingan langsung. Di lapangan juga disediakan ruang operasi video (VOR), serta layar monitor di pinggir lapangan.

Tahapan simulasi ini dilakukan sebelum memasuki babak berikutnya yang tak kalah penting, yaitu trial yang akan dilakukan oleh FIFA. Rencananya, perwakilan FIFA akan hadir pada 1 hingga 8 Maret mendatang, untuk memantau kesiapan seluruh perangkat VAR baik SDM maupun peralatan.

Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus, menjelaskan bahwa perangkat yang diterapkan pada simulasi ini sama seperti dengan apa yang digunakan pada pada event besar FIFA. Sejauh ini, Ferry mengaku cukup puas dengan perkembangan yang telah berjalan.

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut