get app
inews
Aa Text
Read Next : Relawan Barak Perkasa Nobar Film Anak Kolong, Mengenal Dekat Latar Belakang Andika-Hendi

Kodam Diponegoro Rekrut Prajurit Unggul lewat Seleksi Ketat, Objektif dan Transparan

Rabu, 17 April 2024 | 18:31 WIB
header img
Pelaksanaan Sidang Pantukhir Tingkat Panda Penerimaan Cata PK TNI AD TA. 2024 wilayah Kodam IV/Diponegoro di Balai Diponegoro, Rabu (17/4/2024). (IST)

SEMARANG, iNewsSemarang.id - Kasdam IV Diponegoro, Brigjen TNI Budi Irawanmemimpin pelaksanaan Sidang Pantukhir Tingkat Panda Penerimaan Cata PK TNI AD TA. 2024 wilayah Kodam IV Diponegoro. Sidang Pantukhir berlangsung di Balai Diponegoro, Rabu (17/4/2024).

Kegiatan ini merupakan bagian dari proses seleksi untuk mendapatkan prajurit TNI AD yang berkualitas dan unggul. Seleksi dilakukan secara objektif dan transparan melalui beberapa tahapan, hingga dinyatakan lulus dan berhak mengikuti pendidikan pertama untuk dilantik menjadi seorang prajurit TNI AD berpangkat Prajurit Dua.

Dari 729 peserta seleksi yang mengikuti Rik/Uji tingkat Panda, sebanyak 557 orang akan dinyatakan lolos dan berhak mengikuti Sidang Parade tingkat Panda Kodam IV/Diponegoro. 

Dari 557 orang tersebut, nantinya akan dipilih 390 orang untuk mengikuti pendidikan pertama di Secata Rindam IV/Diponegoro yang akan dibuka pada tanggal 4 Mei 2024.

 

 

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut