JAKARTA, iNewsSemarang.id – Prosesi pedang pora selama ini identic dengan momen pernikahan prajurit militer. Istilah pedang pora berasal dari pedang pura atau bisa diartikan sebagai gapura pedang.
Prajurit militer yang menikah pun akan berjalan bersama pasanannya dengan hunusan pedang yang membentuk sebuah gapura. Biasanya, rangkaian pedang tersebut akan dilakukan oleh rekan-rekan atau adik angkatan. Pengantin tersebut, nantinya akan melewati gapura pedang itu dan berjalan menuju pelaminan.
Upacara pedang pora tersebut merupakan simbol dari solidaritas, dan persaudaraan antar prajurit militer. Upacara ini juga menandai penerimaan pasangan sang prajurit dalam keluarga besar militer. Hanya saja, upacara pedang pora hanya dapat berlangsung sekali, dari seluruh rangkaian prosesi pernikahan.
Memang, hanya prajurit militer saja yang boleh melalui prosesi pedang pora, namun kali ini sepasang kekasih mengadakan upacara seperti pedang pora. Hanya saja, mereka terlihat menggunakan tongkat hansip lengkap dengan seragam beserta topinya.
Dilansir dalam video yang viral di media sosial dan diunggah pada akun Tiktok @bramanti0612, terlihat kedua pengantin yang menggunakan busana berwarna biru ini sedang berjalan di tengah tengah barisan para hansip tersebut dan diiringi musik DJ yang meriah dan diikuti juga dengan beberapa teman lainnya yang juga menggunakan kostum hansip di belakangnya.
Editor : Ahmad Antoni