get app
inews
Aa Read Next : Viral Truk Terparkir di Atap Rumah Warga, Bikin Netizen Terheran-heran

Viral Nenek Sewa Ojek Pekalongan-Solo demi Antar Tetangga Naik Haji, Bikin Terenyuh Netizen

Minggu, 26 Mei 2024 | 09:03 WIB
header img
Seorang nenek bernama Mak Sombret rela menyewa ojek Pekalongan-Solo PP (pulang-pergi) demi mengantar tetangganya yang akan naik haji. (Foto: Instagram @undercover.id)

Mak Sombret yang menumpangi sepeda motor harus berpisah dengan rombongan pengantar haji karena bus masuk jalan tol. Sesampainya di Solo, Mak Sombret tidak bertemu dengan bus dari Desa Kulu. Namun, dia bertemu rombongan pengantar haji dari Desa Tanjungsari Kajen.

Berdasarkan pengakuannya, Mak Sombret diberikan uang saku oleh Kepala Desa (Kades) Tanjungsari Bapak Uyun sebesar Rp100 ribu. Kemudian, dia memutuskan untuk kembali ke Kulu dan tiba di sana sekitar pukul 20.00 WIB.

Unggahan tentang Mak Sombret ini pun mendapat banyak tanggapan dari netizen. Sejumlah warganet merasa simpati dengan Mak Sombret. Terlebih setelah mengetahui wanita tersebut berasal dari kalangan warga kurang mampu.

Ayu kita bantu ibuuu," tutur @kaori***.
"Saking pinginnya dapat barokah orang haji biar bisa cepet haji juga," tulis @fathur***.
"Keren mbah," ujar @artha***.

"YUK PATUNGAN UNTUK BISA UMROH SI IBUKNYA... MANA NIH," kata @meghan***.
"Semoga beliau mendapat rezeki dan bisa berangkat umroh juga," ucap @jeha***.


 

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut