SEMARANG, iNewsSemarang.id - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Jateng 2024 tinggal menghitung hari. Inspektorat Jateng bersama Ombudsman RI melakukan pengawasan ketat untuk memastikan tahapannya berintegritas, akuntabel, transparan dan tidak diskriminatif.
Inspektur Provinsi Jawa Tengah Dhoni Widianto mengatakan, pelibatan inspektorat dalam pengawasan tahapan PPDB 2024, sudah dimulai sejak penyusunan petunjuk teknis (juknis).
"Sejak dari penyusunan juknis, kami dari Inspektorat telah dillibatkan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jawa Tengah, agar Juknis sesuai ketentuan dan mudah dipahami oleh masyarakat umum," ujar Dhoni, Rabu (29/5).
Selain pelibatan di awal, nantinya saat proses pelaksanaan PPDB 2024 Inspektorat juga akan melakukan pengawasan. Jika ditemukan permasalahan, inspektorat selaku pengawas internal akan menindaklanjuti dengan memberikan saran kepada penyelenggara.
Dhoni menyebut, pengawasan langsung dilakukan dengan monitoring dan inspeksi mendadak (sidak) ke beberapa sekolah penyelenggara PPDB 2024. Dengan metode tersebut diharapkan sekolah benar-benar siap dalam melaksanakan semua tahapan penerimaan siswa baru.
"Sidak artinya, kita langsung mengecek pada panpel, mengawasi betul di situ sudah dilakukan layanan publik dengan bagus atau tidak. termasuk pantau di situ ada petugas di pos aduan atau tidak. Sehingga ketika ada permasalahan, segera ditangani," tuturnya.
Editor : Ahmad Antoni