JAKARTA, iNewsSemarang.id - Syahrian Abimanyu resmi memperpanjang kontrak di Persija Jakarta. Gelandang 25 tahun itu memutuskan untuk menetap karena termotivasi ingin meraih prestasi di musim depan bersama Macan Kemayoran di Liga 1 2024-2025.
Sebelumnya, sempat beredar kabar kalau gelandang flamboyan itu bakal hengkang dari Macan Kemayoran lantaran kontraknya yang habis 30 Juni 2024.
Namun pada akhirnya, Syahrian dan Persika sepakat terkait perpanjangan kontrak. Dia memperpanjang memperpanjang masa abdi selama satu tahun.
“Pastinya sangat senang. Setelah menunggu diperpanjang kontrak akhirnya bisa berseragam Persija lagi untuk musim 2024-2025,” kata Syahrian, dalam rilis Persija, Senin (8/7/2024).
Syahrian mengatakan cukup banyak pertimbangan sampai akhirnya memilih setia bersama Persija. Mantan pemain Johor Darul Ta’zim itu berambisi membawa Macan Kemayoran meraih prestasi musim depan.
“Yang pasti banyak pertimbangan (tetap di Persija). Seperti yang kita semua tahu, saya sudah 2,5 tahun di Persija. Tim ini mempunyai target untuk meraih prestasi di musim depan dan itu memotivasi diri saya sendiri untuk meraih target itu,” ungkap Syahrian.
Syahrian sudah muncul dalam sesi latihan di Persija Training Ground, Bojongsari, Senin (8/7/2024) sore. Sebelum latihan, mantan pilar Timnas Indonesia itu juga terlihat berdiskusi dengan pelatih Carlos Pena. (Arni Sulistiyowati)
Editor : Maulana Salman