Hal itu disampaikan Dwikorita dalam acara One On One bertema 'Gempa Megahrust Terdeteksi, Tak Bisa Diprediksi' , Sabtu (24/8/2024).
"Menurut data kami tercatat sejak 1804 sudah terjadi gempa dengan magnitudo cukup kuat di Jawa Tengah itu semua dengan Tsunami; gempa dan tsunami di Jawa Timur tahun 1818; gempa dan tsunami di Jawa Timur serta Jogja tahun 1840; gempa dan tsunami di Jawa Barat tahun 1857," kata Dwikorita.
Kemudian gempa dan tsunami di Jawa Timur tahun 1859; gempa dan tsunami di Jawa Tengah 1921; gempa dan tsunami di Jawa Timur 1994; baru gempa tahun 2006 dan 2009 di Selatan Jawa ada tujuh kali yang tercatat.
"Ratusan tahun atau sekitar dua ratus tahun yang lalu," tambahnya. (Arni Sulistiyowati)
Editor : Maulana Salman