get app
inews
Aa Text
Read Next : Jamin Pemudik Aman dan Nyaman, KAI Daop 4 Semarang Siagakan 2.862 Personel

Prediksi Puncak Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025 di Wilayah Daop 4 Semarang

Senin, 24 Maret 2025 | 11:15 WIB
header img
Sejumlah pemudik memadati Stasiun Semarang Tawang, Senin (24/3). Foto: A.Antoni

SEMARANG, iNewsSemarang.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 4 Semarang menjalankan 33 perjalanan KA Penumpang reguler dan 1 perjalanan KA Motor Gratis (Motis) dengan kapasitas rata-rata 19.184 tempat duduk per hari.

Diperkirakan puncak arus mudik Lebaran 2025 terjadi pada H-2 Lebaran (Sabtu, 29 Maret) dengan lebih dari 28 ribu penumpang tiba di stasiun wilayah Daop 4 Semarang. 

Sementara itu, puncak arus balik diperkirakan terjadi pada H+5 Lebaran (Minggu, 6 April) dengan lebih dari 30 ribu penumpang berangkat dari stasiun wilayah Daop 4 Semarang.

Momen Angkutan Lebaran menjadi kesempatan bagi masyarakat untuk kembali ke kampung halaman dan berkumpul bersama keluarga. 

Dengan semangat Mudik Tenang Menyenangkan, KAI Daop 4 Semarang mengajak masyarakat untuk menggunakan kereta api sebagai moda transportasi yang merekatkan kebersamaan.

“Kami mengharapkan dukungan dari semua pihak untuk turut menyukseskan Angkutan Lebaran Tahun 2025. Dengan bantuan dari beberapa pihak tersebut kami harap angkutan Lebaran tahun ini dapat terselenggara dengan tenang dan menyenangkan,” ujar Direktur Pengelolaan Sarana KAI, John Roberto, Senin (24/3).

“Layanan KAI selama masa Angkutan Lebaran diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang hendak mudik dengan nyaman dan aman,” ujarnya.

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut