get app
inews
Aa Text
Read Next : Pelatih Kiper Timnas Indonesia Hapus Foto Bareng Emil Audero dan Cyrus Margono, Ini Klarifikasinya

Perjalanan Heroik Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia U-17 2025 via Jalur Kualifikasi

Selasa, 08 April 2025 | 09:05 WIB
header img
Timnas Indonesia U-17 berhasil mengukir sejarah pertama kalinya lolos Piala Dunia U-17 lewat jalur kualifikasi. (Dok PSSI)

Sedangkan Afghanistan U-17 yang menghuni posisi keempat Grup C dipastikan gugur dari Piala Asia U-17 2025 usai tak memiliki poin dari dua laga yang sudah dimainkan.

Bagi Timnas Indonesia U-17, lolos ke Piala Dunia U-17 2025 menjadi penampilan kedua mereka di ajang Piala Dunia U-17 tersebut. Sebelumnya Garuda Asia pernah ikut Piala Dunia U-17 2023, yang mana kala itu Indonesia bertugas sebagai tuan rumah.

Pada Piala Dunia U-17 2023, Timnas Indonesia U-17 tergabung di Grup A bersama Maroko, Ekuador, dan Panama. Hasilnya Garuda Asia langsung gugur di fase grup usai finis ketiga dengan 2 poin, dari dua imbang dan satu kekalahan.

Jadi, penampilan perdana Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 bisa terjadi karena faktor menjadi tuan rumah. Untuk itu, lolos ke Piala Dunia U-17 2025 terasa begitu spesial karena untuk pertama kalinya, Timnas Indonesia U-17 lolos Piala Dunia U-17 lewat jalur kualifikasi.

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut