Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Laga Pembuka Lawan Kamboja
Timnas Indonesia baru memulai perjuangan pada matchday kedua dengan menjamu Kamboja di kandang. Hingga kini, tanggal pasti laga tersebut masih menunggu konfirmasi resmi panitia.
Pada pertandingan berikutnya, pasukan John Herdman akan bertandang ke markas pemenang playoff. Setelah itu, Timnas Indonesia dijadwalkan menjamu Vietnam di kandang pada Agustus 2026.
Laga terakhir fase grup mempertemukan Singapura vs Indonesia pada 7 Agustus 2026. Pertandingan ini berpotensi menjadi penentu posisi akhir klasemen Grup A.
Untuk lolos ke semifinal, Timnas Indonesia wajib finis sebagai juara grup atau runner up. Setiap poin memiliki nilai krusial demi menjaga peluang melangkah lebih jauh.
Piala AFF 2026 menjadi edisi spesial karena menandai 30 tahun penyelenggaraan turnamen sejak pertama kali digelar pada 1996. Ajang ini berlangsung hingga 26 Agustus 2026.
Sepanjang sejarah keikutsertaan, Timnas Indonesia belum pernah mengangkat trofi Piala AFF. Prestasi terbaik Garuda tercatat enam kali finis sebagai runner up pada edisi 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2020.
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Indonesia vs Kamboja – Juli 2026
Pemenang playoff (Timor Leste vs Brunei Darussalam) vs Indonesia – Juli 2026
Indonesia vs Vietnam – Agustus 2026
Singapura vs Indonesia – 7 Agustus 2026
Editor : Ahmad Antoni