get app
inews
Aa Text
Read Next : Sidang Kasus Dugaan Korupsi BUMD Cilacap, Gus Yazid Ngaku Terima Uang Rp20 Miliar

KPK Tangkap Bupati Sudewo dalam OTT di Pati, Diduga Terkait Kasus Korupsi Proyek Jalur KA

Senin, 19 Januari 2026 | 19:28 WIB
header img
Bupati Pati Sudewo. Foto: Dok iNews

JAKARTA, iNewsSemarang.id – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Bupati Pati Sudewo dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Kabupaten Pati, pada Senin (19/1/2026).

Penangkapan Bupati Sudewo dalam OTT KPK sontak mengejutkan masyarakat Pati. Pasalnya, Sudewo merupakan orang nomor satu di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pati.

Menurut Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo, hingga Senin sore, Bupati Sudewo belum dibawa ke Gedung Merah Putih KPK di Jakarta. Untuk efektivitas waktu, tim penyidik melakukan pemeriksaan awal di wilayah tetangga.

"Benar, salah satu pihak yang diamankan adalah Saudara SDW (Sudewo). Saat ini, yang bersangkutan sedang dilakukan pemeriksaan secara intensif oleh tim di Polres Kudus," ungkap Budi dalam keterangan resminya kepada wartawan.

Identitas Pihak Lain Masih Dirahasiakan
Meskipun telah mengonfirmasi penangkapan sang Bupati, KPK belum merinci siapa saja pihak lain yang turut diciduk dalam operasi tersebut. Biasanya, dalam prosedur OTT, KPK juga mengamankan sejumlah pihak dari unsur swasta atau pejabat dinas terkait yang diduga terlibat dalam transaksi haram tersebut.

Budi juga belum bersedia membeberkan detail perkara yang menjerat Sudewo, termasuk jumlah uang atau barang bukti yang disita oleh tim di lapangan.

"Kami masih bekerja. Terkait barang bukti dan pihak-pihak lain, nanti akan kami update kembali perkembangannya," ujarnya.

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut