PKB dan Gerindra Kendal Sambut Antusias Duet Prabowo-Cak Imin

Ahmad Shofi
Ketua DPC PKB Kendal Muhammad Makmun (kiri) dan Ketua DPC Partai Gerindra Kendal Mifta Reza (kanan). Foto: iNews/Akhmat Nur Shofi

KENDAL, iNewsSemarang.id - Wacana duet Prabowo Subianto - Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden pada Pemilu 2024 mendapatkan respons positif masyarakat di tanah air. Terlebih lagi kader partai politik yang dipimpin oleh kedua ketua umumnya tersebut, yakni Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Tak hanya di tingkatan pimpinan pusat, komunikasi politik antar kedua parpol pun mulai dibangun para elite di daerah. Seperti di Kabupaten Kendal, jajaran pengurus PKB dan Partai Gerindra tampak mesra dalam sebuah acara yang dihelat Gerakan Pemuda Ansor Kendal baru-baru ini.

Ketua DPC PKB Kendal, Muhammad Makmun, mengatakan pihaknya menyambut antusias dibangunnya koalisi yang dinamakan Kebangkitan Indonesia Raya. Menurut politisi PKB yang juga Ketua DPRD Kendal ini, wacana diusungnya Prabowo dan Cak Imin menjadi penyemangat kader PKB di Kendal untuk memenangkan Pemilu 2024.

"Kader PKB di Kendal merespons sangat baik wacana diusungnya Pak Prabowo dan Ketua Umum kami dalam Pilpres mendatang. Pada prinsipnya pengurus dan kader PKB di Kendal siap mendukung apapun keputusan DPP,” kata Makmun.

Editor : Maulana Salman

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network