Kemampuan Dajjal Ini Bisa Sesatkan Manusia, Turunkan Hujan hingga Hidupkan Orang Mati

Lutfan Faizi
Kedatangan Dajjal yang menjadi pertanda datangnya Hari Kiamat membawa fitnah yang dahsyat bagi umat manusia. Ilustrasi/Ist

6. Mengeluarkan Harta dari Bangunan Reruntuhan

Ketika Dajjal mendatangi bangunan reruntuhan, Dia mengeluarkan harta yang tersimpan di dalamnya. Dalam Hadis disebutkan: "Dia mendatangi reruntuhan dan berkata: 'Keluarkanlah perbendaharaanmu.' Maka keluarlah perbendaharaannya mengikuti Dajjal seperti sekelompok lebah." (HR Muslim 2937)

Demikian beberapa kemampuan Dajjal yang luar biasa dalam menyesatkan manusia. Saat menghadapi masa-masa sulit itu, Rasulullah SAW menganjurkan orang-orang mukmin untuk bersabar, bertawakkal, bertaubat dan memperbanyak bacaan berikut:
سُبْحَانَ اللَّهِ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ وَلاَ إِلَهَ إِلاَّ اللَّهُ وَاللَّهُ أَكْبَرُ

Subhanallahi, walhamdulillahi, wa laa ilaha illallahu, wallahu Akbar.

Kalimat tasbih, tahmid, tahlil dan takbir tersebut menjadi pengganti makanan dan dapat menyebabkan kenyang sebagaimana diriwayatkan oleh Imam Ahmad dari Ummul Mukminin Aisyah radhiyallahu 'anha.

Agar dilindungi dari fitnah Dajjal, umat muslim dapat mengamalkan pesan Rasulullah SAW berikut. Dari Abu Darda radhiyallahu 'anhu, Nabi shollallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Barangsiapa menghafal sepuluh ayat awal dari Surat Al-Kahfi, maka ia akan dijaga dari fitnah Dajjal."

Wallahu A'lam

Editor : Sulhanudin Attar

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network