Mustajab! Doa Ketika Turun Hujan Lengkap dengan Teks Arab, Latin dan Artinya

Rio Pambudi/NET Semarang
Saat turun hujan menjadi waktu mustajab untuk berdoa. Foto Ist

Saat  turun hujan menjadi waktu mustajab untuk berdoa. Karena itu, setiap muslim diperintahkan untuk memanjatkan doa ketika turun hujan.

Dalam artikel ini akan diulas secara lengkap mengenai doa turun hujan dalam bacaan Arab, latin, dan artinya.

Sebagaimana disebutkan dalam beberapa ayat Alqur'an bahwa hujan merupakan salah satu anugerah dan berkah yang diberikan oleh Allah SWT kepada umat manusia.

Secara garis besar, perintah untuk berdoa dan memohon kepada Allah salah satunya telah sebagaimana termaktub dalam surat Al-Mu'min ayat 60 sebagai berikut:

وَقَالَ رَبُّكُمُ ٱدْعُونِىٓ أَسْتَجِبْ لَكُمْ ۚ إِنَّ ٱلَّذِينَ يَسْتَكْبِرُونَ عَنْ عِبَادَتِى سَيَدْخُلُونَ جَهَنَّمَ دَاخِرِينَ

Artinya: "Dan Tuhanmu berfirman: "Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu.

Terkait berdoa ketika hujan, Rasulullah secara khusus juga berpesan agar saat hujan dijadikan sebagai momentum berdoa. Terjadinya hujan adalah termasuk salah satu saat-saat yang mustajab untuk berdoa.

Dilansir iNews.id dari laman NU Online, Senin (5/9/2022), Nabi SAW bersabda:

اطْلُبُوا اسْتِجابَةَ الدّعاءِ عِنْدَ التِقاءِ الجُيُوشِ وَإقَامَةِ الصَّلاةِ وَنُزُولِ الغَيْثِ

Artinya : "Burulah manjurnya doa ketika perang berkecamuk, iqamah shalat, dan turunnya hujan,” (Lihat Muhyiddin Abi Zakariya Yahya bin Syaraf An-Nawawi, Al-Adzkâr, Penerbit Darul Hadits, Kairo, Mesir).

Editor : Sulhanudin Attar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network