Xi Jinping Surati Kim Jong Un, Singgung Soal Uji Coba Rudal Korut?

Anton Suhartono
Presiden China Xi Jinping dan Pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong Un. Foto: KCNA via Reuters

SEOUL, iNewsSemarang.id - Pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong Un menerima kiriman surat dari Presiden China Xi Jinping. Surat tersebut berisi tentang peningkatan kerja sama kedua negara bertetangga.

Kantor berita KCNA, Sabtu (26/11/2022), melaporkan Xi menyampaikan harapan kepada Kim bahwa China ingin berkerja sama dengan Korut dalam menciptakan keamanan, stabilitas, dan kesejahteraan di kawasan serta secara global. Namun surat itu tak menyinggung soal serangkaian uji coba rudal yang dilakukan Korut belakangan ini. 

Xi, sebagai sekutu dekat Kim, mendapat desakan dari berbagai pihak, terutama Korea Selatan (Korsel), untuk membujuk Korut agar menghentikan peluncuran dan mau berunding.

Utusan Korsel untuk masalah nuklir Kim Gunn pada Senin lalu menghubungi Duta Besar (Dubes) China di Seoul Xing Haiming serta Dubes Rusia Andrey Kulik. Dia meminta kerja sama aktif dari kedua negara untuk membujuk Korut agar menahan diri dari provokasi lebih lanjut dan mau kembali ke meja dialog. 

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Korsel menyatakan, Kim Gunn menjelaskan kepada kedua dubes, peluncuran rudal balistik antarbenua (ICBM) Korut pada Jumat pekan lalu melanggar resolusi Dewan Keamanan PBB. Beberapa rudal yang ditembakkan jatuh ke wilayah Korsel serta Jepang.

Editor : Maulana Salman

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network