Jadi Perhatian Dunia Muncul di Indonesia, Ternyata Subvarian Covid-19 BF. 7 Mudah Menular

Kevi Laras
Ilustrasi varian baru Covid-19 BF.7 mirip flu. (Foto: istimewa)

Dia pun mengingatkan bahwa BF.7 sangat bahaya bila terinfeksi pada lansia. Hal tersebut mengacu pada subvarian BF.7 di China yang justru banyak mengenai para lansia.

 "Di China, umumnya adalah BF.7 menjadi marak karena menulari lansia. Pada lansia gejalanya berat sehingga perlu perawatan Rumah Sakit," kata dr Erlina.

Menurut Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kementerian kesehatan (Kemenkes), dr Siti Nadia Tarmizi, gejala BF.7 semacam gejala flu. Yakni batuk, bersin, demam, kedinginan, nyeri tubuh, pilek, sakit tenggorokan, sakit kepala, dan kelelahan yang ekstrem.

"Gejalanya sangat mirip sekali dengan flu dan sangat mudah menular,” ujarnya. 

Adapun total kasus Covid-19 subvarian BF.7 dilaporkan mencapai 15 orang. Untuk tahap penyembuhan, kata Nadia, seluruh kasus hanya melakukan isolasi mandiri (isoman) dan dinyatakan sembuh dari Covid-19. (Mg/Fathur)

Editor : Agus Riyadi

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network