Jangan Lewatkan! 2 Event Festival Kuliner Digelar di Semarang hingga Akhir Pekan Ini

Zia Z Karuna
Festival Kuliner Pulang Semarang digelar di kawasan Kota Lama Semarang hingga akhir pekan, Minggu (30/4/2023).

SEMARANG, iNewsSemarang.id – Dua event festival kuliner digelar di Kota Semarang hingga akhir pekan ini. Bagi anda yang masih mudik Lebaran 2023 di kampung halaman, bisa berburu makanan khas Semarang sekaligus menikmati berbagai hiburan yang disajikan.

Ada banyak sekali menu makanan khas Semarangan. Tentu saja Loenpia yang sudah sangat dikenal luas sebagai ciri khas wisata kuliner Semarang tidak ketinggalan. Ada juga Bakmi Jowo, Mie Kopyok, Es puter dan lain sebagainya. Selain itu, ada juga menu makanan dari luar Kota Semarang.

Berikut akan diulas secara lebih detail dua event kuliner yang sedang berlangsung hingga akhir pekan ini.

Festival Kuliner Lebaran 2023 di Kawasan Kota Lama Semarang

Event festival kuliner yang pertama digelar di kawasan Kota Lama Semarang. Tepatnya di Metro Point Kota Lama atau di depan kantor Satlantas Polrestabes Semarang. Pengunjung bisa menikmati aneka kuliner khas Semarang mulai pukul 15.00 WIB hingga 22.00 WIB.


Festival Kuliner bertajuk Pulang Semarang setiap harinya dipadati pengunjung.

 

Festival ini sudah digelar sejak 21 April 2023 dan akan berakhir hari Minggu (30/4) mendatang. Adapun menu makanan yang tersedia antara lain Bakmi Jowo, nasi goreng babat, lunpia, mi kopyok, es puter jadul, bahkan kuliner yang sulit ditemui saat ini, nasi glewo.

Untuk makanan khas luar Semarang ada mendoan Purwokerto, pempek, lontong pecel, soto sapi, nasi paru, kue putu, gudeg, ayam bakar dan masih banyak lagi. Untuk street food ada corndog, takoyaki, baby crab, dan cumi serta gurita bakar dan lainnya.

Festival kuliner ini sudah digelar sejak 2015 setiap musim mudik Lebaran. Penyelenggaranya Komunitas Kuliber Semarang. Setelah sempat vakum pada tahun 2020 dan 2021 akibat pandemic Covid-19, pada mudik Lebaran 2023 ini bisa kembali digelar dengan mungusung tema “Festival Kuliner Pulang Semarang”.

"Kami menyiapkan 250 meja dan 1.000 kursi untuk para pengunjung," ujar Firdaus, Jumat (28/4/2023).

Editor : Sulhanudin Attar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network