Kapolres juga menyampaikan harapan serta motivasi kepada para warga, dimana semoga dengan lokasi yang baru para warga dapat lebih semangat dalam menatap masa depan.
"Akses jalan yang sudah bagus dari sebelumnya menuju lokasi perkampungan yang baru, kami berharap warga Kedung Glatik dapat lebih semangat dalam menatap masa depan. Sehingga kesejahteraan di wilayah Kabupaten Semarang dapat lebih merata," ujarnya.
"Polri bersama TNI dan Unsur Pemkab Semarang siap mendukung serta memberikan pengamanan bersama sama dalam kegiatan relokasi warga Dusun Kedung Glatik." Pungkas Kapolres.
Salah satu warga Sutarmi (56), mengapresiasi bantuan dari Kapolri, dimana dirinya dan warga Dusun Kedung Glatik merasa terbantu akan adanya kegiatan Baksos kali ini.
"Terima kasih Pak Kapolri, bantuan ini sangat membantu dan bermanfaat bagi kami." ucapnya.
Editor : Maulana Salman
Artikel Terkait