Sempat Fluktuasi, Harga Kebutuhan Pokok di Demak Relatif Terkendali

Oasis Minan Naim
Aktivitas perdagangan di pasar tradisional Demak. (Oasis MN)

DEMAK, iNewsSemarang.id - Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Demak, Iskandar Zulkarnain, menyatakan bahwa harga kebutuhan pokok masyarakat (kepokmas) di wilayah Demak saat ini relatif terkendali meskipun sempat mengalami fluktuasi.

Menurutnya, meskipun harga beras, baik premium maupun medium, sempat mengalami kenaikan dan kelangkaan di toko-toko retail modern, pantauan terakhir menunjukkan bahwa pasokan kedua jenis beras tersebut sudah mulai tersedia baik di pasar tradisional maupun toko retail modern, sehingga harga mulai stabil. 

Selain itu, harga cabe dan bawang yang memang fluktuatif, masih dalam kondisi terkendali, dan harga kepokmas lainnya tetap stabil.

"Kenaikan harga beras secara nasional dipengaruhi oleh fenomena El Niño, namun berdasarkan pantauan di pasar rakyat dan toko modern, stok beras cukup dan harga stabil, tidak mengalami kenaikan yang signifikan meskipun harga beras medium naik sekitar Rp1.000 per kilogram", kata Iskandar. Selasa (27/02/2024).

Dia menambahkan bahwa Dinas Perdagangan, Koperasi, UKM Kabupaten Demak, dengan tugas dan fungsinya, terus melakukan monitoring dan evaluasi terhadap harga dan stok bahan kebutuhan pokok masyarakat.

"Kegiatan ini meliputi pemantauan stok dan harga kepokmas di pasar tradisional dan toko retail modern. Jika diperlukan, Dinas Perdagangan, Koperasi, UKM Kabupaten Demak akan menggelar Operasi Pasar, khususnya untuk beras, dalam upaya mengendalikan harga", jelasnya.

"Langkah-langkah yang diambil oleh Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UKM Kabupaten Demak ini diharapkan dapat memastikan ketersediaan dan stabilitas harga bahan kebutuhan pokok bagi masyarakat, sehingga masyarakat dapat terhindar dari dampak negatif fluktuasi harga dan kelangkaan barang,” ujarnya.

Berikut ini perkembangan Harga Kebutuhan Pokok Masyarakat Minggu II - III Februari 2024 di Kabupaten Demak dari 5 Pasar pantauan di Kabupaten Demak, yaitu Pasar Bintoro, Pasar Mranggen, Pasar Karanganyar, Pasar Buyaran dan Pasar Sayung.

1. Daging Ayam Ras Karkas, 1 kg =  Rp. 33. 333
2. Telur Ayam Ras, 1 kg = Rp 26.000
3. Tepung Terigu, 1 kg = Rp12.000 
4. Kedelai Lokal, 1 kg = Rp12.000
5. Kedelai Impor, 1 kg = Rp15.000
6. Cabai Merah Keriting, 1 kg = Rp71.333
7. Cabai Merah Besar, 1 kg = Rp 64.333
8. Cabai Rawit Merah, 1 kg = Rp51.667
9. Cabai Rawit Hijau, 1 kg = Rp 50.000
10. Bawang Merah, 1 kg = Rp25.000
11. Bawang Putih Honan, 1 kg = Rp34.000
12. Bawang Putih Kating, 1 kg = Rp40.000
13. Kacang Tanah, 1 kg = Rp28.000
14. Kacang Hijau, 1 kg = Rp21.000
15. Jeruk Lokal, 1 kg = Rp 25. 000
16. Gula Pasir Curah, 1kg = Rp16.000  
17. Minyak Goreng Curah,1 lt = Rp14.667
18. Minyak Goreng Kemasan Premium, 1 lt = Rp19.667
19. Minyakita, 1 lt = Rp14.667
20. Beras Cap Delanggu (Premium), 1 kg = Rp15.500
21. Beras Cap C4 (Medium), 1 kg =  Rp14.000
22. Beras SPHP Bulog, 1 kg = Rp10.500.
 

Editor : Ahmad Antoni

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network