“Tidak ada seorang pemimpin yang berhasil dan mampu melaksanakan tugasnya seorang diri tanpa peran serta dukungan dari seluruh anggotanya,” ujarnya.
Pergantian jabatan Pangdam Diponegoro dilaksanakan karena Mayjen TNI Tandyo Budi R., telah mengemban amanah baru sebagai Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad). Ia dilantik oleh KSAD pada tanggal (8/3) yang lalu. Sementara Mayjen TNI Deddy Suryadi sebelumnya menjabat sebagai Danjen Kopassus.
Selama melaksanakan tugas jabatan sebagai Pangdam Diponegoro Mayjen TNI Tandyo Budi telah berhasil memimpin Kodam IV Diponegoro menjadi satuan yang tangguh dan dicintai rakyat.
“Beliau aktif berada di tengah prajurit guna memastikan kehadiran TNI untuk membantu mengatasi kesulitan rakyat,” kata Mayjen Deddy.
“Banyak kegiatan yang dilahirkan dari ide-ide kreatif beliau yang perlu terus kita lanjutkan dan kita tingkatkan,” katanya.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait